Rahmat Hamka Apresiasi Pembangunan Tol KLBM

Pembangunan tol ini bisa menjadi akses antara wilayah selatan dan wilayah utara Jawa Timur.
Kamis, 04 April 2019 11:30 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Surabaya, Gesuri.id - Anggota Komisi V DPR RI Rahmat Nasution Hamka mengapressiasi pembangunan tol Krian - Legundi - Bunder - Manyar (KLBM) yang telah berjalan dengan lancar dan tepat waktu.

Pembangunan tol ini bisa menjadi akses antara wilayah selatan dan wilayah utara Jawa Timur, termasuk integrasi ke pelabuhan dan wilayah kawasan industri yang ada di kedua wilayah itu.

Baca:Presiden Jokowi Dorong Modernisasi Industri Pertanian

Sehingga arus lalu lintas dari Tanjung Perak dan Gresik yang merupakan kawasan industri bisa menjadi jalur distribusi barang yang berjalan lancar.

Ia melihat kendala pelepasan konsesi pembebasan lahan sudah selesai, hanya ada beberapa yang dititipkan konsinyasi di pengadilan, karena nantinya tol tersebut digunakan untuk kepentingan umum.

Baca juga :