Ramah-tamah Dengan UMKM, Nikson Tekankan Hal Ini

Bupati Tapanuli Utara (Taput) Nikson Nababan meminta pelaku UMKM harus melek internet.
Rabu, 20 April 2022 20:17 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Taput, Gesuri.id - Bupati Tapanuli Utara (Taput)Nikson Nababan, bersama Ketua Dekranasda Taput, Satika Simamora, ramah-tamah dengan pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) se-Tapanuli Utara, di Sopo Rakyat Rumah Dinas Bupati, Selasa (19/4).

Nikson menjelaskan kegiatan ramah tamah dengan pelaku UMKM adalah membahas terobosan sebagai upaya membangkitkan semangat berusaha serta upaya membantu pemulihan ekonomi Tapanuli Utara dari sektor UMKM.

Disampaikannya, selama ini pihaknya masih fokus memerdekakan desa-desa tertinggal. Karena yang menjadi persoalan di desa-desa adalah infrastruktur jalan dan jembatan. Menurutnya, sebagus apapun potensi sebuah daerah, kalau tidak dibarengi dengan infrastruktur yang memadai akan sia-sia.

Baca:Terpaan Badai Pandemi yang Tak Menyurutkan KekuatanUMKM

Baca juga :