Riswanto Gunakan Fasilitas Pribadi Untuk Penanganan Stunting

Fasilitas pribadi untuk pencegahan dan penanganan stunting atau kerdil di Perumahan Pantai Mentari Blok B No 17 Kelurahan Kenjeran.
Jum'at, 30 Desember 2022 14:46 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Surabaya, Gesuri.id - Anggota DPRD Kota Surabaya Riswanto menggunakan fasilitas pribadinya untuk pencegahan dan penanganan stunting atau kerdil di Perumahan Pantai Mentari Blok B No 17 Kelurahan Kenjeran, Kecamatan Bulak, Kamis (28/12).

Kami mendukung upaya pemerintah kota dalam pencegahan dan penanganan stunting. Kebetulan ada program Arisan Kelompok Peduli Stunting, ya, kami persilakan rumah beserta fasilitas rumah dan kolam renang yang ada digunakan untuk pelaksanaan program itu, kata anggota Komisi B DPRD Surabaya tersebut.

Diketahui Kecamatan Bulak Surabaya memunculkan program baru untuk pencegahan dan penanganan stunting. Program tersebut bernama ISOK PAS (Arisan Kelompok Peduli Anak Stunting) yang berlaku untuk empat kelurahan di kecamatan itu. Ada 24 balita stunting di kawasan itu yang masuk daftar intervensi.

Baca:TekanStunting, Sumar Rosul Bantu Makanan Ibu Hamil-Balita

Baca juga :