Jakarta, Gesuri.id - Ketua Komisi IDPRDKuningandari Fraksi PDI Perjuangan,Rohaman menyoroti efisensi anggaran Pemerintah Kabupaten Kuningan.
Hal itu terkemuka saat rapat paripurna penyampaian rekomendasi terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Kuningan Tahun 2024, Rabu (7/5/2025).
DPRD menilai alokasi anggaran Pemkab belum sepenuhnya berpihak pada kepentingan rakyat, kataRohaman, dikutip pada Jumat (9/5/2025).
Rohaman menegaskan peningkatan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) belum diiringi dengan peningkatan belanja publik yang signifikan.
Sebaliknya, belanja operasional justru mengalami kenaikan, yang mencerminkan prioritas anggaran lebih banyak terserap untuk kebutuhan birokrasi ketimbang masyarakat, ujarnya.