Utut Adianto: UU BUMN yang Baru Sejalan Dengan Konsep Ekonomi Prabowo Lewat Program Danantara

Utut: Hari ini saya datang ke kampus Politeknik Banjarnegara sebagai anggota DPR RI.
Senin, 13 Oktober 2025 10:07 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Ketua Komisi I DPR RI Drs. Utut Adianto melakukan dialog interaktif dengan ratusan mahasiswa di Gedung Politeknik Banjarnegara, Sabtu (11/10/2025).

Dalam kegiatan tersebut, ia menyosialisasikan Undang-Undang BUMN hasil revisi ke-2 tahun 2025 yang baru disahkan pada awal Oktober lalu.

Hari ini saya datang ke kampus Politeknik Banjarnegara sebagai anggota DPR RI. Kehadiran saya untuk mensosialisasikan undang-undang terbaru, yang digedok pada tanggal 2 Oktober lalu, yakni UU BUMN, Revisi ke-2 tahun 2025, kata Utut Adianto.

Utut menjelaskan bahwa perubahan dalam undang-undang ini membawa penyesuaian besar, termasuk perubahan nama Kementerian BUMN menjadi Badan Pengaturan BUMN.

Kepalanya sudah dilantik pada 8 Oktober lalu. Karena undang-undang paling baru, masih banyak yang belum tahu, dan bagi masyarakat, mahasiswa itu kan para pemikir, calon pemimpin masa depan. Saat mereka lulus nanti mereka diharapkan memahami dan tahu kebijakan apa yang ada di Pusat, ujar Utut.

Baca juga :