Yasonna Tekankan Tingkatkan Kesadaran Hukum

Tingkat kesadaran hukum yang tinggi di suatu desa atau daerah akan menjadi modal dasar pemerintah dalam menghadapi tantangan global.
Senin, 21 Maret 2022 17:00 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) RI Yasonna Hamonangan Laoly mengatakan tingkat kesadaran hukum yang tinggi di suatu desa atau daerah akan menjadi modal dasar pemerintah dalam menghadapi tantangan global.

Sebab, daerah yang tingkat kesadaran hukumnya tinggi sangat mendukung iklim investasi, kata Menkumham Yasonna Hamonangan Laoly saat mengukuhkan desa binaan menuju desa sadar hukum di Nusa Tenggara Barat (NTB) melalui keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Senin (21/3).

Baca:Risma: Jangan Sembunyikan Keluarga Penyandang Disabilitas

Pengukuhan desa sadar hukum ini, menurut Yasonna, merupakan sinergi antara Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) dengan Pemerintah Daerah Provinsi dan Kabupaten/Kota di NTB.

Baca juga :