48 Persen Bacaleg DPR RI dari PDI Perjuangan Dari Kalangan Muda

PDI Perjuangan tetap menjalani pengkaderan secara berjenjang demi memahami fungsi kedewanan sebelum didaftarkan sebagai bacaleg DPR RI.
Kamis, 11 Mei 2023 19:01 WIB Jurnalis - Haerandi

Jakarta, Gesuri.id - Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menyebut 48 persen dari total 580 bakal calon anggota legislatif (bacaleg) DPR RI parpol berlambang Banteng moncong putih yang didaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI berstatus kader muda atau berusia di bawah 45 tahun.

Bacaleg PDI Perjuangan juga berasal dari berbagai kalangan profesi, termasuk purnawirawan untuj isu pertahanan keamanan, hingga pakar geologi seperti Mbah Rono.

Mengingat partai juga melalukan kaderisasi secara sistematis, dari kalangan muda di bawah usia 45 tahun ada sekitar 48 persen. Jadi, di bawah usia 45 tahun ada 48 persen sebagai komitmen bagi PDI Perjuangan, kata Hasto saat konferensi pers setelah DPP PDI Perjuangan menyetor nama bacaleg DPR RI ke kantor KPU di Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Kamis (11/4).

Baca:PDI Perjuangan Berangkat dengan Defile Kebudayaan ke KPU

Baca juga :