KH Ma'ruf Berziarah ke Makam Syekh Burhanuddin

Syekh Burhanuddin merupakan tokoh yang telah berjasa dalam syiar agama Islam di Minangkabau dengan mengembangkan tarikat Syatariah.
Sabtu, 09 Februari 2019 07:14 WIB Jurnalis - Gabriella Thesa Widiari

Parit Malintang, Gesuri.id - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 01, KH Maruf Amin berziarah ke makam Syekh Burhanuddin di Kecamatan Ulakan Tapakis, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar), Jumat (8/2).

Ziarah ini untuk mencari berkah karena Syekh Burhanuddin merupakan orang saleh, katanya di Ulakan Tapakis, Padang Pariaman, Sumbar.

Baca: KH Maruf Yakin Jokowi Sukses Jalani Debat Kedua

Ia mengatakan Syekh Burhanuddin merupakan tokoh yang telah berjasa dalam syiar agama Islam di Minangkabau dengan mengembangkan tarikat Syatariah sekitar tahun 1.600-an.

Menurutnya sebagai tokoh yang menyebarkan agama Islam, Syekh Burhanuddin mendapatkan banyak keberkahan, sehingga Maruf berziarah ke makam yang terletak di Ulakan Tapakis itu.

Baca juga :