Ikuti Kami

KH Ma'ruf Berziarah ke Makam Syekh Burhanuddin

Syekh Burhanuddin merupakan tokoh yang telah berjasa dalam syiar agama Islam di Minangkabau dengan mengembangkan tarikat Syatariah.

KH Ma'ruf Berziarah ke Makam Syekh Burhanuddin
Cawapres nomor urut 01, KH Ma'ruf Amin.

Parit Malintang, Gesuri.id - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 01, KH Ma'ruf Amin berziarah ke makam Syekh Burhanuddin di Kecamatan Ulakan Tapakis, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar), Jumat (8/2).

"Ziarah ini untuk mencari berkah karena Syekh Burhanuddin merupakan orang saleh," katanya di Ulakan Tapakis, Padang Pariaman, Sumbar.

Baca: KH Ma'ruf Yakin Jokowi Sukses Jalani Debat Kedua

Ia mengatakan Syekh Burhanuddin merupakan tokoh yang telah berjasa dalam syiar agama Islam di Minangkabau dengan mengembangkan tarikat Syatariah sekitar tahun 1.600-an.

Menurutnya sebagai tokoh yang menyebarkan agama Islam, Syekh Burhanuddin mendapatkan banyak keberkahan, sehingga Ma'ruf berziarah ke makam yang terletak di Ulakan Tapakis itu.

Ia menyebutkan selain berziarah makam Syekh Burhanuddin, Ma'ruf Amin sebelumnya juga berziarah ke sejumlah makam tokoh ulama lainnya di Sumbar.

"Sebelumnya saya juga berziarah ke makam kakek Muhammad Hatta dan Syekh Soelaiman Ar Rasuli," katanya.

Sebelum berziarah ke makam Syekh Burhanuddin dia sempat memberikan kajian Islami di Pondok Pesantren Ringan-ringan di Kabupaten Padang Pariaman.

Baca: KH Ma'ruf: Jangan Rusak Keutuhan Hanya Karena Ingin Menang

Kedatangan pasangan Jokowi untuk Pilpres 2019 tersebut ke makam Syekh Burhanuddin disaksikan puluhan peziarah makam tersebut.

Peziarah pun memanfaatkan momen tersebut untuk berfoto dengan cawapres nomor urut 01 itu.

Quote