Markas PS Dekat Rumah Jokowi, Banteng Bangun Tanduk Keluar

Tidak ada partai yang rela basis wilayahnya berpindah tangan.
Jum'at, 11 Januari 2019 21:30 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Jakarta, Gesuri.id - Politikus PDI Perjuangan Ganjar Pranowo menilai keberadaan markas Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga (PS) di dekat rumah Jokowi di Solo, Jawa Tengah, akan semakin membangkitkan semangat kader-kader PDI Perjuangan untuk mempertahankan basis wilayahnya.

Baca:Megawati Tegaskan PDI Perjuangan Bukan untuk Kader Karbitan

Jadi bagi kami itu biasa, pasti kawan-kawan di kubu Pak Prabowo Sandi sedang berikhtiar, tentu kami hormati. Buat kami di PDI Perjuangan, banteng-bantengnya jadi bangun dari tidur dan tanduknya keluar, ujar Gubernur Jawa Tengah itu usai menghadiri acara penutupan Rakornas PDI Perjuangan di Jiexpo Kemayoran, Jakarta pada Jumat (11/1).

Sebab, ujar dia, tidak ada partai yang rela basis wilayahnya berpindah tangan. Sudah saya sampaikan dulu, tidak ada yang ikhlas rumah kita diambil orang, ujar dia.

Usai memutuskan memindahkan markas BPN ke Jawa Tengah, tim Prabowo - Sandiaga menyiapkan sebuah posko yang berjarak cukup dekat dengan kediaman pribadi Jokowi di Jalan Letjen Suprapto, Kelurahan Sumber.

Baca juga :