PDI Perjuangan Sepakati Pemungutan Suara 21 Februari

Fraksi PDI Perjuangan setuju jadwal pemungutan suara Pemilu 2024 dilaksanakan pada 21 Februari 2024
Rabu, 06 Oktober 2021 23:59 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPR RIJunimart Girsang mengatakan fraksinya setuju jadwal pemungutan suara Pemilu 2024 dilaksanakan pada 21 Februari 2024, sesuai dengan usulan yang disampaikan Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Fraksi PDI Perjuangan sangat setuju jadwal dari KPU, Pemilu dilaksanakan pada tanggal 21 Februari 2024. Karena terkait usulan itu, KPU RI juga sudah melakukan simulasi tahapan di Komisi II DPR, kata Junimart di Jakarta, Rabu (6/10).

Dia mengatakan, sikap fraksinya tersebut dengan harapan agar Pemilu 2024 dapat berjalan sesuai dengan ketentuan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu yang mengamanatkan bahwa hari, tanggal, dan waktu pemungutan suara Pemilu ditetapkan oleh KPU.

Baca:Pemilu 2024, Banteng Sragen Tolak Penambahan Kursi DPRD

Baca juga :