Pilpres 2019, Kiai Ma'ruf Siap Dongkrak Suara di Jabar

Mantan Rais Aam PBNU ini mengaku hingga saat ini sudah banyak undangan di wilayah Jabar yang harus dia hadiri. 
Kamis, 15 November 2018 12:30 WIB Jurnalis - Gabriella Thesa Widiari

Jakarta, Gesuri.id - Calon Wakil Presiden RI nomor urut 01 Kiai Maruf Amin siap bergerilya demi menggenjot suara di Jawa Barat dan beberapa daerah di Sumatera.

Jawa Timur kan sudah tinggi, Jawa Tengah. Sekarang kami terus menggenjot Jabar, Jakarta Banten dan beberapa daerah di Sumateran, ungkap Kiai Maruf Amin kepada waratawan di kediamannya di Jalan Situbondo no 12, Menteng, Jakarta, Kamis(15/11).

Baca:Kiai Maruf Beberkan Hubungan dengan Rizieq Shibab

Seperti diketahui, Jawa Barat belum menjadi lumbung suara bagi padangan Joko Widodo-Maruf Amin, mengingat pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014 lalu pasangan Jokowi-Jusuf Kalla kalah telak melawan Prabowo-Hatta Rajasa.

Untuk itulah tim kampanye nasionalkoalisi Indonesia kerja (TKN KIK) menempatkan Kiai Maruf Amin untuk bergerilya di beberapa daerah di Jabar khususnya yang berbasis agama untuk meraup suara.

Baca juga :