Jawahirul Fuad Dorong Pembinaan Sepak Bola di Tingkat Desa

Jawahirul Fuad menjelaskan, kegiatan olahraga tersebut telah berjalan secara konsisten selama beberapa tahun.
Senin, 05 Januari 2026 07:18 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPRD Kabupaten Jombang, Jawahirul Fuad mendorong pembinaan sepak bola di tingkat desa sebagai ruang pertemuan lintas usia dan generasi.

Pantauan di Lapangan Desa Tambar, Kecamatan Jogoroto, Minggu (4/1/2026) sore, menunjukkan antusiasme tinggi dari para pecinta sepak bola. Puluhan pemain dari berbagai wilayah di Kabupaten Jombang hadir mengikuti latihan bersama yang rutin digelar setiap pekan.

Baca:GanjarPranowo Belum Pastikan Maju Pada Pilpres 2029

Tak kurang dari 80 pemain ambil bagian dalam kegiatan tersebut, dengan melibatkan tiga tim yang berlatih secara bergantian. Agenda ini menjadi wadah silaturahmi sekaligus menjaga kebugaran masyarakat.

Jawahirul Fuad menjelaskan, kegiatan olahraga tersebut telah berjalan secara konsisten selama beberapa tahun. Menurutnya, sepak bola memiliki peran strategis bukan hanya sebagai sarana olahraga, tetapi juga sebagai media pembinaan karakter dan aktivitas positif bagi generasi muda.

Baca juga :