Jelang Haul Bung Karno, Kenduri Hingga Lukisan 100 Wajah

Melukis 100 wajah Bung Karno hingga kenduri 1.000 tumpeng.
Kamis, 20 Juni 2019 14:13 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Blitar, Gesuri.id - Pemerintah Kota Blitar, Jawa Timur berencana menggelar kenduri massal dengan 1.000 tumpeng dalam rangkaian peringatanhaul Presiden pertama RI Soekarno di area makam, Kelurahan Bendogerit, Kota Blitar.

Jadi, peringatan haul ini bagian dari kegiatan Bulan Bung Karno. Tahun ini kemasannya dibuat lebih panjang tidak hanya saat haul, tapi ada kegiatan hingga 21 Juni 2019, kata Kepala Subbagian Humas Pemkot Blitar Gigh Mardana di Blitar, dikutip dari Antara, Rabu(19/6).

Baca:Pakai Nama Samaran Bima, Bung Karno Sebarkan Nasionalisme

Ia mengatakan beberapa agenda yang digelar, antara lain Gerebeg Pancasila pada 1 Juni 2019, Blitar Creative Festival, pemutaran film dan pentas, pergelaran wayang kulit, festival tari Indonesia, serat pameran seni rupa.

Selain itu, agenda melukis 100 wajah Bung Karno, lomba lari dalam Proklamator Run 5K, dialog kebangsaan, lomba karya ilmiah (jelajah literatur), kenduri 1.000 tumpeng, dan seminar nasional.

Baca juga :