Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi II DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Deddy Sitorus, mengingatkan Presiden Prabowo Subianto perlu lebih berhati-hati dalam melanjutkan pembangunan IKN dengan memprioritaskan pemanfaatan infrastruktur yang sudah selesai, serta menunda pembangunan baru di tengah keterbatasan keuangan negara.
Menurut saya memang tidak ada salahnya jika ada perbaikan dan penyempurnaan. Kalau bisa segera difungsikan kan bagus, sehingga uang rakyat tidak habis triliunan hanya untuk pemeliharaan setiap tahun, kata Deddy, dikutip Kamis (15/1/2026).
Deddy menilai, langkah paling rasional saat ini adalah memastikan gedung dan fasilitas yang telah rampung dapat segera digunakan secara optimal.
Ia mengingatkan, membiarkan bangunan kosong justru akan menimbulkan pemborosan anggaran karena biaya perawatan yang harus terus dikeluarkan setiap tahun tanpa manfaat nyata bagi penyelenggaraan pemerintahan.
Sebagai langkah konkret, Deddy menyarankan agar Presiden Prabowo mulai menugaskan pejabat tinggi negara untuk berkantor secara rutin di IKN.