Kent Tegaskan Tugu Sepatu Tak Ada Manfaatnya!

Kent mempertanyakan, apakah pembangunan Tugu Sepatu tersebut benar-benar bertujuan untuk mempercantik atau memang bertujuan untuk beriklan.
Senin, 20 September 2021 11:30 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPRD DKI Jakarta, Hardiyanto Kenneth menilai pembangunan Tugu Sepatu tersebut sangat lucu dan tidak ada manfaat serta arti positif bagi masyarakat Jakarta.

Tidak ada manfaatnya untuk masyarakat Jakarta membangun Tugu Sepatu seperti itu, apalagi di tengah situasi masyarakat yang serba sulit ekonominya karena terdampak Pandemi Covid-19. Selain itu juga tidak ada essensi dan nilai positifnya, katanya dalam keterangannya, Senin (20/9).

Dia menambahkan, walaupun pembangunan Tugu Sepatu tersebut tidak menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD), akan tetapi tidak elok jika membangun tugu tersebut di tengah-tengah kota. Alasannya karena dapat merusak estetika Tata Kota.

Baca:Gunakan Uang Rakyat,Kent: Kembalikan Uang DP Formula E!

Baca juga :