Mardani Optimistis Pesantren Bisa Lahirkan Pengusaha Tangguh

Mardani optimistis pengusaha tangguh bisa lahir dari pondok pesantren melalui para santri yang sejak dini belajar berwirausaha.
Rabu, 19 Januari 2022 17:15 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Banjarmasin, Gesuri.id - Ketua Umum Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Ketum BPP Hipmi) Mardani H. Maming optimistis pengusaha tangguh bisa lahir dari pondok pesantren melalui para santri yang sejak dini belajar berwirausaha.

Hipmi mulai program melahirkan bibit-bibit pengusaha dari kalangan santri ini melalui pesantrenpreneur dengan memberikan spirit bisnis di sela kegiatan belajar keagamaan, kata Mardani di Banjarmasin, Selasa (18/1).

Menurut dia, karakter santri yang kuat penuh integritas dan kejujuran serta kemandirian selama di pesantren jadi modal bagus sebagai pebisnis yang tak mudah menyerah.

Baca:Selamat! Politikus BantengMardaniMaming Jadi Bendum PBNU

Baca juga :