Pemerintah Diminta Buktikan BPJS Masih Bisa Dipercaya

Pernyataan Gus Nabil merujuk kepada adanya dugaan korupsi yang terjadi di BPJS Ketenagakerjaan.
Rabu, 17 Februari 2021 23:50 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi IX DPR RI Muchamad Nabil Haroen (Gus Nabil) meminta pemerintah membuktikan bahwa Badan Pengelola Jaminan Sosial (BPJS) masih bisa dipercaya mengelola dana publik.

Pernyataan Gus Nabil merujuk kepada adanya dugaan korupsi yang terjadi di BPJS Ketenagakerjaan.

Pemerintah harus membuktikan bahwa BPJS masih sebagai institusi penting yang bisa dipercaya mengelola dana publik untuk asuransi kesehatan. Trus atau kepercayaan ini sangat penting, karena jadi instrumen utama dari pengelolaan asuransi dan dana publik, kata Gus Nabil di Jakarta, Rabu (17/2).

Baca:Rahmad Soroti Dugaan Korupsi diBPJS Ketenagakerjaan

Baca juga :