Stabilkan Harga Kelapa, Andi Rachman Maksimalkan BUMDes

Sebanyak 70 persen kehidupan masyarakat Inhil bergantung pada kelapa.
Senin, 21 Mei 2018 11:05 WIB Jurnalis - Andri Setiawan

Tembilahan, Gesuri.id - Calon Gubernur Riau yang diusung PDI Perjuangan, Arsyadjuliandi Rachman akan menerapkan strategi penguatan Badan Usaha Milik Desa atau BUMDes untuk menstabilkan harga kelapa di Kabupaten Indragiri Hilir.

Komoditi kelapa ini harganya mengikuti pasar dunia. Namun demikian, ada solusi, paling tidak agar disparitas harga di pabrik dan di pedagang pengepul tidak terlalu jauh berbeda, kata Arsyadjuliandi Rachman di Tembilahan, Senin (21/5).

Baca: PDI Perjuangan Bengkalis Solid Menangkan Pasangan AYO

Kelapa menjadi salah satu komoditi utama di Indragiri Hilir (Inhil). Hampir 70 persen kehidupan masyarakat Inhil bergantung pada kelapa. Ketika harga kelapa turun, perekonomian masyarakat juga terganggu.

Ia mengatakan strategi itu nantinya akan dijalankan Pemprov Riau dan Pemkab Inhil, apabila Bupati HM Wardan juga kembali memenangi Pilbup Inhil.

Baca juga :