Puan Maharani: DPR Kawal APBN agar Tepat Sasaran dan Berdampak Nyata bagi Rakyat

Puan menekankan masa persidangan kali ini menjadi momentum penting untuk memperkuat fungsi pengawasan DPR terhadap pelaksanaan APBN 2025
Kamis, 06 November 2025 16:38 WIB Jurnalis - Nurfahmi Budi Prasetyo

Jakarta, Gesuri.id Ketua DPR RI Puan Maharani menegaskan komitmen DPR dalam memastikan pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) berjalan efektif, tepat sasaran, dan berdampak nyata bagi kesejahteraan rakyat. Hal itu disampaikan Puan saat membuka Masa Persidangan II DPR RI Tahun Sidang 20252026 di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (4/11).

DPR RI akan terus mengawal agar kebijakan fiskal berpihak kepada rakyat, mampu menjaga daya beli, menciptakan kesempatan kerja, dan memperkuat kemandirian ekonomi nasional demi terwujudnya Indonesia yang semakin sejahtera, ujar Puan.

Puan menekankan bahwa masa persidangan kali ini menjadi momentum penting untuk memperkuat fungsi pengawasan DPR terhadap pelaksanaan APBN 2025. Ia mengingatkan agar seluruh anggota dewan memastikan anggaran negara benar-benar digunakan untuk kepentingan rakyat.

Mari kita jadikan momentum ini untuk meneguhkan komitmen bersama dalam memastikan pelaksanaan APBN Tahun Anggaran 2025 berjalan efektif, tepat sasaran, dan memberi manfaat nyata bagi seluruh rakyat Indonesia, katanya.

Lebih lanjut, Puan menyoroti pentingnya pengelolaan anggaran yang efisien dan berorientasi pada hasil (outcome). Ia mengingatkan agar keberhasilan pelaksanaan APBN tidak hanya diukur dari penyerapan anggaran, tetapi juga dari dampaknya terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Baca juga :