Sebagai Sahabat, Charles Honoris Nilai Ahok Kesatria

"Terlepas dari kontroversi benar-salahnya putusan hakim, seorang Ahok menjalankan proses hukum dengan jantan dan penuh tanggung jawab"
Kamis, 12 Juli 2018 23:48 WIB Jurnalis - Abdullah Gunawan

Jakarta, Gesuri.id Politikus PDI Perjuangan, Charles Honoris memuji langkah Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang memilih menunggu waktu pembebasan murninya dibandingkan mengambil bebas bersyarat. Ia menilai sosok Ahok merupakan pemimpin panutan karena berintegritas.

Terkait upaya hukum yang diambil Pak Ahok tentunya pihak kuasa hukum yang lebih paham dan mengerti ya. Namun bagi saya di sini dapat kita lihat integritas Pak Ahok yang teruji, bukan hanya sebagai pemimpin, tapi juga sebagai warga negara yang sedang menjalani proses hukum, ujar Charles Honoris, Rabu (11/7).

Sebagai sahabat juga mantan anggota tim sukses Ahok di Pilgub DKI, ia menyebut Ahok sebagai sosok kesatria. Charles mendukung pilihan Ahok menjalani hukuman sampai selesai.

Terlepas dari kontroversi benar-salahnya putusan hakim, seorang Ahok menjalankan proses hukum dengan jantan dan penuh tanggung jawab sampai selesai, ucapnya.

Charles pun menyebut Ahok sebagai warga negara yang baik dengan mematuhi kewajibannya menjalani putusan hukum. Padahal diketahui Ahok bisa mendapatkan pembebasan bersyarat pada Agustus nanti. Namun Ahok disebut ingin menjalani hukuman sampai tuntas.

Baca juga :