Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi IV DPR RI, Rokhmin Dahuri, menyalurkan bantuan mesin pompa untuk Poktan Desa Wilulang, Cirebon.
Hal itu, lanjutnya, agar pengairan lebih lancar dan produktivitas lahan meningkat.
Kolaborasi pusat, daerah, kelompok tani menjadi kunci penguatan pertanian desa yang berkelanjutan, ujarnya, Selasa (6/1).
Untuk itu, menurut Rokhmin, sarana produksi harus benar-benar dimanfaatkan bersama dan dirawat.
Tak hanya itu, juga diatur penggunaannya supaya hasil panen naik dan kesejahteraan petani ikut terdorong, ungkapnya.