Jakarta, Gesuri.id - Ketua Bidang Keanggotaan dan Organisasi DPP PDI Perjuangan Andreas Hugo Pareira mengungkapkan pengakuan masyarakat adat bukan sekadar target administratif.
Melainkan bagian dari perjuangan ideologis untuk menegakkan keadilan sosial dan menjaga kedaulatan rakyat atas sumber daya alam.
PDI Perjuangan pun mendorong pemerintah memperkuat koordinasi lintas kementerian dan pemerintah daerah supaya proses penetapan wilayah adat tidak lagi terhambat oleh tumpang tindih regulasi.
Baca:GanjarTegaskan Pemuda Harus Benar-benar Siap
Percuma bicara pengakuan 1,4 juta hektare kalau pada saat yang sama jutaan hektare tanah adat terus dirampas atas nama pembangunan, katanya dalam keterangan, Selasa (11/11/2025).