Koster Siap Perjuangkan Masyarakat Bali Segera Divaksinasi

Pemprov Bali menargetkan jumlah penduduk sasaran yang akan divaksinasi COVID-19 sebanyak 3 juta jiwa.
Rabu, 24 Maret 2021 09:00 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Denpasar, Gesuri.id - Gubernur Bali Wayan I Koster memperjuangkan agar 2.860.116 masyarakat di daerah itu yang belum mendapatkan vaksinasi COVID-19 agar dapat segera memperoleh vaksinasi.

Untuk mencapai vaksinasi sebanyak tiga juta orang, tercatat jumlah penduduk yang sudah divaksinasi di Bali sebanyak 139.884 orang dan lagi 2.860.116 penduduk Bali belum divaksinasi, sehingga saat ini saya sedang berjuang agar 2.860.116 orang ini segera mendapatkan vaksinasi, kata Koster di Denpasar, Selasa (23/3).

Pemprov Bali, lanjut dia, menargetkan jumlah penduduk sasaran yang akan divaksinasi COVID-19 sebanyak 3 juta jiwa (70 persen dari sekitar 4,3 juta penduduk Bali).

Sebelumnya dapat rapat koordinasi bersama Kapolda Bali, Kasdam IX/Udayana dan Bupati/Wali Kota pada Senin (22/3) , Koster mengatakan untuk kelompok masyarakat yang sudah divaksin secara tuntas adalah tenaga kesehatan sejumlah 44.426 orang (112,23 persen).

Baca:TinjauVaksinasike Pedagang Pasar, Ini Pesan Cak Ji

Baca juga :