PDI Perjuangan Tegas Tolak Pilkada Via DPRD, Adian Napitupulu: Jangan Gerus Ruang Hidup Rakyat

Bukan sekadar perubahan mekanisme politik, melainkan ancaman langsung terhadap hak dasar rakyat untuk bersuara.
Senin, 12 Januari 2026 14:01 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - PDI Perjuangan menegaskan sikap penolakan tegas terhadap wacana pemilihan kepala daerah (Pilkada) dipilih melalui DPRD.

Partai berlambang kepala banteng itu menilai gagasan tersebut bukan sekadar perubahan mekanisme politik, melainkan ancaman langsung terhadap hak dasar rakyat untuk bersuara.

Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PDI Perjuangan Bidang Komunikasi periode 20252030, Adian Napitupulu, menyatakan bahwa posisi partainya hari ini tidak berbeda dengan sikap partai satu dekade lalu ketika menghadapi tekanan serupa terhadap demokrasi.

Standingnya sama-sama dikeroyok sama, kalau itu sama. 10 tahun lalu kita dikeroyok sekarang juga dikeroyok. Jadi artinya masih sama-sama aja lah, ujar Adian, acara dialog Political Show bertema Pro-Kontra Usulan Prabowo Soal Pilkada Dipilih DPRD, yang diunggah ulang oleh Adian di akun Instagram-nya, @adian__napitupulu dikutip Minggu (11/1).

Ia menegaskan, PDI Perjuangan memilih berdiri sendiri dan konsisten mempertahankan prinsip demokrasi, meskipun harus menghadapi tekanan politik yang kuat.

Baca juga :