Eva Desak Andi Arief Tindak Lanjuti Tudingan Uang Mahar

Eva Kusuma Sundari menganggap Andi Arief tidak kooperatif dengan Bawaslu.
Sabtu, 01 September 2018 10:41 WIB Jurnalis - Imanudin

Jakarta, Gesuri.id - Sekretaris Badan Pendidikan dan Pelatihan DPP PDI Perjuangan Eva Kusuma Sundari menganggap Andi Arief tidak kooperatif dengan Bawaslu terkait kasus dugaan pemberian mahar Rp 1 triliun Sandiaga Uno ke PAN-PKS.

Sebelumnya, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) menyatakan laporan dugaan mahar Rp 1 triliun Sandiaga Uno ke PAN-PKS tidak dapat dibuktikan. Eva menyinggung soal Andi Arief yang tidak mau memenuhi panggilan Bawaslu.

Baca:EvaSundari: Saatnya Beralih ke Pertanian Organik

Ya gimana, wong Andi Arief juga nggak mau dateng sudah dipanggil tiga kali. Padahal Bawaslu kan statement-nya ngikutin statement-nya Andi Arief. Jadi yang problem kan Andi Arief-nya. Hanya asal bunyi saja, ujar Eva, di Jakarta, Jumat (31/8).

Eva menyayangkan ketidakhadiran Andi saat dipanggil Bawaslu. Padahal Bawaslu berpijak pada pernyataan Andi Arief terkait adanya dugaan mahar itu.

Baca juga :