Dengan Sepeda Motor, Djarot-Sihar Sapa Warga Medan

Djarot lebih senang naik sepeda motor karena memiliki fleksibilitas yang tinggi.
Senin, 19 Februari 2018 12:01 WIB Jurnalis - Andri Setiawan

Medan, Gesuri.id - Pasangan calon Gubernur Sumatera Utara Djarot Saiful Hidayat dan Sihar Sitorus mengikuti pawai pilkada dengan menaiki sepeda motor ketika sejumlah ruas jalan di Kota Medan, Minggu (18/2).

Awalnya, ketika pawai baru dimulai dan dilepas Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumut Mulia Banurea dari Taman Budaya Sumatera Utara, pasangan Djarot-Sihar menaiki truk yang telah dihias.

Pasangan Djarot-Sihar masih menaiki truk ketika melintas di Jalan Thamrin, Jalan HM Yamin, Jalan Merak Jingga, Jalan Putri Hijau, hingga memasuki kawasan Glugur.

Namun ketika melintasi Jalan Adam Malik, Djarot Saiful Hidayat turun dari truk menaiki sepeda motor milik relawan Djarot Mania sambil mengendarainya bersama Sihar Sitorus.

Djarot-Sihar sempat singgah di Lapangan Merdeka, tepat di depan Stasiun Besar KA Medan sehingga dikerumuni sejumlah warga yang meminta bersalaman dan swafoto.

Baca juga :