Ikuti Kami

Ridwan Tekankan Kesatuan Gerak & Langkah Instrumen Partai

“Mari bergerak bersama membangun otot dan kekuatan Partai demi mengulang kemenangan PDI Perjuangan di Kec. Kota Rembang".

Ridwan Tekankan Kesatuan Gerak & Langkah Instrumen Partai
Ketua DPC PDI Perjuangan Rembang, Ridwan (kiri).

Rembang, Gesuri.id - Ketua DPC PDI Perjuangan Rembang, Ridwan menekankan pentingnya kesatuan gerak dan kesatuan langkah antar instrumen barisan Partai. 

Baca: Adian Ungkap Masa Lalu Jokowi Saat Jadi Tukang Kayu

Untuk selanjutnya, ujar Ridwan, dibalut dengan sinergitas antara struktural Partai yang dimulai dari DPC, PAC, Ranting, Anak Ranting bersama CKJ.

“Mari bergerak bersama membangun otot dan kekuatan Partai demi mengulang kemenangan PDI Perjuangan di Kec. Kota Rembang di bawah sistem KomandanTe Stelsel ini,” ujar Ridwan dalam kegiatan gathering yang dilakukan di RM. Prahu Kuno Rembang. 

Sebagai langkah awal, KomandanTe Ferika Rahmatul Zulfa memperkenalkan diri dan bersilaturahmi kepada Ketua Ranting se-Kec. Rembang serta Pimpinan Anak Cabang (PAC) Kec. Rembang, baru-baru ini.

Ridwan juga berpesan kepada para Ketua Ranting, bahwa DPC PDI Perjuangan Kab. Rembang akan mengadakan vaksinasi yang rencananya berlangsung pada tanggal 4 Oktober 2021. 

Untuk itu, lanjutnya, Ranting diberi tugas untuk menjaring kader banteng yang ada di desa masing-masing yang berlum melakukan vaksin untuk segera didata dan bisa melakukan vaksin.

Setelah disepakati bersama menyoal dimulainya kegiatan perekrutan dan pembinaan bagi Calon Kader Juang Kab. Rembang. 

Sementara itu, KomandanTe Ferika Rahmatul Zulfa langsung tancap gas mengumpulkan Ketua Ranting sebagai langkah koordinasi terkait program tersebut.

Baca: Korupsi Lahan Munjul, Gembong: Terkait Program DP Nol Persen

Perempuan yang akrab disapa Ferika tersebut terlihat begitu bersemangat dan all out dalam menjadi KomandanTe Dapil Rembang 1. Hal tersebut terbukti, di mana baru dia KomandanTe pertama yang bisa mengadakan gathering bersama Ketua Ranting.

“Partai akan selalu hadir di tengah-tengah rakyat, menangis dan tertawa bersama rakyat. Semoga dengan vaksin ini sangat bermanfaat untuk rakyat dan PDI Perjuangan Rembang dimenangkan oleh rakyat,” pungkas Ferika. Dilansir dari derapjuang.id.

Quote