Ikuti Kami

Gembong: Maknai Demo Pro & Kontra Anies Pemacu Kinerja

Antisipasi Anies terhadap bencana banjir memang masih rendah.

Gembong: Maknai Demo Pro & Kontra Anies Pemacu Kinerja
Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Jakarta, Gembong Warsono.

Jakarta, Gesuri.id - Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Jakarta, Gembong Warsono mengatakan demonstrasi massa pro dan kontra terhadap Gubernur DKI Anies Baswedan harus dimaknai sebagai pemacu kerja Pemprov DKI agar lebih maksimal lagi. 

Baca: Ahok Ajak Warga Percaya Upaya Anies Atasi Banjir

Fraksi PDI Perjuangan DKI, lanjutnya, menilai antisipasi Anies terhadap bencana banjir memang masih rendah.

"Itu dinamika kan, itu dinamika saja. Yang harus itu justru memacu kinerja Pak Anies supaya lebih maksimal untuk persoalan pelayanan masyarakat. Ke depan menjadi lebih baik, kami maknai begitu," kata Gembong, Rabu (15/1).

Gembong menjelaskan penilaiannya terhadap Anies didasari pengamatan selama dua tahun belakangan. Dalam pengamatannya, lanjut Gembong, Anies tak merawat drainase.

"Sangat kurang (antisipasi Anies), artinya antisipasi banjir ini kan memang tidak dilakukan Pemprov DKI Jakarta dalam dua tahun terakhir ini. Kenapa saya katakan demikian? Pertama karena drainase lingkungan tidak dirawat selama dua tahun ini," ujar Gembong.

Dia juga menuturkan Anies terjebak dalam perdebatan soal istilah 'naturalisasi' atau 'normalisasi'. Padahal, lanjut Gembong, yang dibutuhkan hanyalah 'eksekusi'.

"Kedua, soal selama dua tahun kita hanya memperdebatkan wacana antara naturalisasi dan normalisasi. Tapi nggak ada kunjung eksekusi, apalah. Mau dinamakan naturalisasi monggo, normalisasi monggo, tapi yang diperlukan kan eksekusi. Selama dua tahun ini kan tidak ada eksekusi," ungkap Gembong.

Baca: Soal Banjir, Anies Hanya Beretorika dan Menggombal

Pada Selasa (14/1), dua kelompok massa pro dan kontra-Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melakukan unjuk rasa di sekitar Balai Kota kemudian Patung Kuda Arjuna Wiwaha, Jakarta Pusat.

Aksi kelompok kontra Anies diikuti oleh sejumlah korban banjir. Mereka menuntut Anies mundur. Politikus PDIP Dewi Tanjung dan aktivis Permadi Arya (Abu Janda) akan ikut dalam aksi tersebut.

Quote