Ikuti Kami

Hendrawan Percaya Megawati Dukung Ide Prabowo soal 'Presidential Club'

Asalkan, kata dia, tujuannya untuk perkuatan implementasi ideologi Pancasila hingga penguatan penjabaran semangat konstitusi.

Hendrawan Percaya Megawati Dukung Ide Prabowo soal 'Presidential Club'
Politisi PDI Perjuangan Hendrawan Supratikno.

Jakarta, Gesuri.id - Politisi PDI Perjuangan Hendrawan Supratikno menilai ide Presiden terpilih Prabowo Subianto menginginkan adanya perkumpulan bersama presiden terdahulu atau yang disebutnya 'presidential club' itu bagus dan visioner.

"Ide yang bagus dan visioner. Jika tidak berhenti pada hal-hal yang simbolik saja, dan berani masuk ke hal-hal yang substantif mendasar, demokrasi kita akan naik kelas," kata Hendrawan seperti yang dikutip melalui laman detik.com, Jumat (3/5).

Baca: Mahfud MD: Ganjar Orang Baik, Tak Pernah Cuek Kepadanya

Hendrawan juga percaya Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, sebagai Ketua Dewan Pengarah BPIP, akan mendukung ide tersebut.

Asalkan, kata dia, tujuannya untuk perkuatan implementasi ideologi Pancasila hingga penguatan penjabaran semangat konstitusi.

"Saya percaya, dalam kapasitas sebagai Ketua Dewan Pengarah BPIP, Bu Mega akan sangat mendukung ide tersebut," ucapnya.

Selain itu, Hendrawan juga melihat forum komunikasi antarpresiden ini juga bisa berfungsi sebagai katalisator penyelesaian masalah bangsa. 

Baca: Ganjar Ungkap Alasan Tak Hadiri Gelar Griya di Kediaman Megawati

"Forum komunikasi antarpresiden lintas masa/generasi, dapat berfungsi menjadi katalisator percepatan penyelesaian soal-soal strategis bangsa," imbuhnya.

Sebelumnya, Juru Bicara (Jubir) dari Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak, mengungkapkan keinginan presiden terpilih Prabowo Subianto untuk membuat perkumpulan bersama presiden terdahulu atau yang disebutnya 'presidential club'.

Quote