Ikuti Kami

Caleg Banteng Faisal Rahman Sebut Pileg Ajang Edukasi

Faisal mengatakan edukasi politik kepada generasi milenial tentu meninggalkan cara-cara berpolitik ya

Caleg Banteng Faisal Rahman Sebut Pileg Ajang Edukasi
Ilustrasi Gedung KPU Jakarta

Jakarta, Gesuri.id - Caleg DPRD DKI Jakarta Dapil 9 PDI Perjuangan Faisal Rahman menyebut ajang pemilihan legislatif yang berbarengan penyelenggaraannya dengan pemilihan presiden bisa menjadi ajang edukasi politik ke masyarakat terutama generasi milenial.

Faisal yang juga merupakan Wakil Ketua Rumah Gerakan 98, mengatakan edukasi politik kepada generasi milenial tentu meninggalkan cara-cara berpolitik yang usang dan serba pragmatis.

"Milenial tidak semata-mata dimaknai sebagai satu generasi atau sebuah zaman, tapi juga harus dimaknai sebagai meninggalkan cara lama dalam kontestasi politik yang cenderung pragmatis," jelas Faisal Rahman dalam keterangan tertulisnya Minggu (14/10).

Menurutnya, generasi milenial perlu melek politik sehingga muncul pemilih rasional. Edukasi pemilih rasional tersebut bisa dimulai dari pengetahuan tentang tugas dan wewenang legislatif. "Jika tidak menguasai hal yang mendasar tentu akan sulit menjalankan tugasnya dan menjadi tidak maksimal," ujarnya.

Faisal juga menambahkan, memilih dengan Rasional, berarti melawan pragmatisme politik yang bersifat transaksional, apalagi sekarang money politik dilarang dan ada sanksi pidananya.

"Secara rasional jika kita benci korupsi maka kita tidak akan mendekatkan pada tindakan money politik karena sama saja menciptakan ruang untuk terjadinya korupsi," katanya.

Faisal Rahman menilai, mungkin sebagian orang akan menganggap semua itu cuma menjadi teks dalam peraturan dan norma, namun jika mengingat semangat Reformasi 98 yang melawan KKN (Korupsi, Kolusi, Nepotisme) maka hal itu harus konsisten dilakukan.

"Milenial bukan semata anak zaman, tapi meninggalkan cara-cara yang merusak," katanya.

Quote