Ikuti Kami

Kiai Ma'ruf Dukung Hak Memilih Penyandang Disabilitas Mental

Jangan sampai ada warga negara yang terdiskriminasi karena memiliki perbedaan, baik dalam hal fisik maupun mental.

Kiai Ma'ruf Dukung Hak Memilih Penyandang Disabilitas Mental
Kiai Ma'ruf di rumah Jalan Situbondo No. 12, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (24/11). (Foto: gesuri.id/Imanudin)

Jakarta, Gesuri.id - Cawapres nomor urut 01, Ma'ruf Amin, mendukung hak memilih bagi Warga Negara Indonesia yang menyandang disabilitas mental. Ma'ruf mengatakan jangan sampai ada warga negara yang terdiskriminasi, apalagi dilanggar haknya, karena memiliki perbedaan, baik dalam hal fisik maupun mental.

Baca: Kiai Ma'ruf Minta Maaf Terkait Ucapan 'Buta' dan 'Tuli'

"Jangan ada warga negara yang terdiskriminasi. Mereka memiliki hak yang sama, penghargaan yang sama, kita akan upayakan baik itu disabilitas yang fisik, yang mental, kita akan upayakan," ucap Ma'ruf di rumah Jalan Situbondo No. 12, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu, (24/11).

Baca: Jokowi Ikut Ubah Paradigma Memandang Disabilitas

Ma'ruf mengatakan upaya dukungan itu juga akan dilakukan dengan menempuh proses-proses sesuai ketentuan yang ada.

"Tapi tentu akan melalui proses-proses yang akan ditempuh sebagaimana mestinya," kata Ma'ruf.

"Intinya jangan ada suatu kelompok masyarakat yang merasa terdiskriminasi," pungkasnya.

Quote