Ikuti Kami

DPRD Berharap Pengganti Sandiaga Bersih dari Korupsi

Harapan rakyat pemimpinnya bersih, mampu menjembatani persoalan-persoalan rakyat.

DPRD Berharap Pengganti Sandiaga Bersih dari Korupsi
Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Gembong Warsono.

Jakarta, Gesuri.id - Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Gembong Warsono menuturkan Partai Gerindra dan PKS sebagai pengusung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada Pilkada 2017 perlu menghadirkan sosok cawagub yang sesuai dengan harapan rakyat Jakarta. Harapan yang dimaksud adalah sosok cawagub yang bersih dari masalah korupsi.

Baca: DPRD Berharap Wagub Baru Bisa Bantu Anies Atasi Banjir

"Harapan rakyat apa? Pemimpinnya bersih, mampu menjembatani persoalan-persoalan rakyat. Siapa yang mengingkari kehendak rakyat ini akan dilibas zaman. Sekarang era terbuka dan transparansi, maka kehendak rakyat jadi acuan bagi seluruh pemimpin untuk membawa rakyat menjadi lebih baik," katanya, Rabu (19/9).

Namun, Gembong melanjutkan, masyarakat Jakarta tentu menginginkan cawagub yang selain bersih, transparan dan punya kapasitas, juga mampu melakukan percepatan pembangunan di Jakarta. Cawagub tersebut nantinya harus mampu mengisi kekurangan gubernur sehingga bisa bersinergi dengan maksimal.

"Kuncinya mampu menjalin kerja sama dengan gubernur agar proses pembangunan DKI ke depan menjadi lebih baik lebih maksimal dalam rangka memberikan pelayanan kepada rakyat jakarta sehingga proses pembangunan di Jakarta ada percepatan," ujarnya.

Gembong enggan bicara lebih jauh soal Wakil Ketua DPRD DKI M Taufik oleh DPD Gerindra DKI Jakarta untuk mengisi kekosongan posisi wagub DKI. Sebab kata dia, secara resmi gubernur belum mengirimkan nama cawagubnya kepada DPRD DKI.

"Saya enggak akan berkomentar ke orangnya ya, karena memang orangnya belum ada," ucapnya.

Keputusan Presiden (keppres) terkait pemberhentian mantan wakil gubernur (wagub) DKI Jakarta Sandiaga Salahuddin Uno telah diterbitkan Presiden RI Joko Widodo. Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan mengatakan, keppres itu telah keluar pada Senin (17/9) kemarin.

"Jadi, Senin kemarin saya menerima keputusan Presiden yang mengatakan bahwa pernyataan berhenti Bapak Sandiaga Salahuddin Uno sudah diresmikan oleh Presiden,” kata Anies, Selasa (18/9).

Baca: Sosok Wagub DKI yang Bersih versus Barter Politik Pengusung

Anies menambahkan, dengan keppres tersebut berarti para partai pengusung, yaitu Gerindra dan PKS, secara resmi telah bisa melaksanakan proses pemilihan sosok sebagai pengganti Sandiaga.

Quote