Ikuti Kami

‘Pos Pertempuran’ Prabowo ke Solo, Jokowi Bisa Sering Mudik

Kubu Prabowo Subianto-Sandiaga Uno mendirikan 'pos pertempuran' di Solo, Jawa Tengah, dekat rumah Jokowi.

‘Pos Pertempuran’ Prabowo ke Solo, Jokowi Bisa Sering Mudik
Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Jakarta, Gesuri.id – Sekretaris Kabinet Pramono Anung menyebut Presiden Jokowi semakin berada diatas angin sebagai capres petahana jika kubu Prabowo Subianto-Sandiaga Uno mendirikan 'pos pertempuran' di Solo, Jawa Tengah, dan dekat rumah Jokowi.

Baca: Sudirman Said Harus Akui Keunggulan Ganjar Pranowo

"Kami ingin apresiasi jika ini betul-betul pindah di Solo, yang diuntungkan Pak Jokowi karena bisa pulang kampung, bisa dengerin suara burung, bisa makan soto enak, dan sebagainya," ujar Pramono Anung di Istana Kepresidenan, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Rabu (12/12).

Diketahui selama ini, Jawa Tengah (Jateng) masih dikenal sebagai 'kandang Banteng', yang merupakan kantong suara Jokowi di mana ia memperoleh 12 juta lebih suara pada Pilpres 2014. 

Pramono yang pernah menjabat sebagai Sekjend PDI Perjuangan itu meyakini, predikat kandang banteng di Jateng tak akan mempengaruhi suara partainya meski kubu Prabowo memindahkan ‘pos pertempurannya’

"Belum ada dalam kampanye pilpres ini mengalami element of surprise yang berubah suara pemilih. Swing voters dan angkanya masih sama, kalau kemudian tim pemenangan Pak Prabowo berkantor di Solo menurut saya lebih baik karena Pak Jokowi bisa pulang kampung," ucap Pramono.

Politikus PDI Perjuangan itu juga menyebut rencana kepindahan ‘pos pertempuran’ kubu Prabowo ke Solo tidak berlebihan. Ia memprediksi karena ketua tim pemenangan Pak Prabowo (Djoko Santoso) kebetulan asli Solo.

"Menurut saya, biasa-biasa saja karena, pertama, ketua tim pemenangan Pak Prabowo (Djoko Santoso) kebetulan asli Solo. Kalau beliau kemudian berkantor di Solo sebenarnya semata-mata seperti pulang kampung saja," katanya

"Selain pulang kampung, kalau menurut saya jagain Pak Jokowi juga mungkin," sambungnya.

BacaPemindahan Markas BPN Dinilai Tidak Ada Urgensinya
 
Ada empat pos pertempuran yang didirikan kubu Prabowo di Solo. Satu di antaranya berjarak hanya beberapa meter dari rumah Joko Widodo. Pos itu merupakan rumah milik Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Djoko Santoso. 

"Kemarin Pak Djoko mengatakan ada empat tempat, salah satunya deket rumah Pak Jokowi, itu sudah milik lama, bukan ujug-ujug kita sewa di sana. Itu punya Pak Djoko memang nanti rencana dimanfaatkan untuk posko," jelas Ketua badan pemenangan daerah (BPD) Prabowo-Sandi Jateng, Abdul Wachid.

Quote