Ikuti Kami

Cornelis Dukung Pelaksanaan Vaksinasi di Menjalin 

Vaksinasi itu  digelar di gedung lama Puskesmas Menjalin, baru-baru ini. 

Cornelis Dukung Pelaksanaan Vaksinasi di Menjalin 
Anggota DPR RI, Cornelis.

Landak, Gesuri.id -  Kapolsek Menjalin Ipda Andreas bersama Camat Menjalin Fotunata Didian dan Kepala Puskesmas Menjalin mendampingi reses Anggota DPR RI Cornelis, dengan agenda pelaksanaan vaksinasi COVID-19 untuk masyarakat di Kecamatan Menjalin, Kabupaten Landak.

Vaksinasi itu  digelar di gedung lama Puskesmas Menjalin, baru-baru ini. 

Vaksinasi kali ini berjenis AstraZeneca dosis pertama dan Sinovac dosis ke dua yang diperuntukan untuk ibu hamil dan menyusui, Siswa SMP serta Masyarakat umum.

Baca: Bobby Terus Pantau Penerapan Prokes PTM di SMP

Untuk vaksinasi Sinovac dosis ke 2 diprioritaskan kepada 113 orang ibu hamil, 36 orang ibu menyusui, 40 orang siswa SMP APO, 6 orang masyarakat umum. Sedangkan untuk Vaksinasi AstraZeneca Dosis ke 1 diprioritaskan kepada 73 orang masyarakat umum Kecamatan Menjalin.

Dalam arahannya, Cornelis mengatakan bahwa vaksinasi ini merupakan salah satu cara pemerintah menanggulangi penyebaran COVID-19 di Indonesia, termasuk di Kalimantan Barat dan Kabupaten Landak 

"Vaksin ini bukan obat tetapi salah satu imun untuk menjaga diri kita agar terlindungi dari COVID-19, maka dari itu ketika kita sudah divaksin protokol kesehatan harus tetap kita laksanakan agar bisa hidup dalam new normal atau kebiasaan adaptasi baru," ujar Cornelis.

"Masyarakat Menjalin bersyukur sudah mendapatkan vaksinasi karena semakin banyak masyarakat kita melakukan vaksinasi maka akan semakin cepat kita mengurangi resiko penyebaran COVID-19," tambah Politisi PDI Perjuangan itu. 

Kapolsek Menjalin Ipda Andreas mengatakan bahwa keseriusan pemerintah dalam mengatasi COVID-19 harus didukung penuh oleh masyarakat. 

Masyarakat, sambung Kapolsek, harus selalu mengikuti aturan dari pemerintah terutama dalam penerapan protokol kesehatan.

Baca: Stefanus Gusma: Pemuda Katolik Harus Bertransformasi!

"Saya mengucapkan apresiasi kepada antusiasme masyarakat Menjalin atas partisipasi dalam program vaksinasi ini, serta menghimbau masyarakat untuk terus mendukung pelaksanaan vaksinasi yang diberikan pemerintah," katanya.

Kapolsek juga mengucapkan terima kasih atas kunjungan anggota DPR RI Cornelis, yang menampung aspirasi dari daerah untuk disampaikan ke Pemerintah pusat, sehingga masyarakat Menjalin mendapatkan "dropping' vaksin secara intensif.

"Kami dari Kepolisian juga akan terus mengawal program Pemerintah melalui sosialisasi dan pengawasan protokol kesehatan kepada masyarakat demi mencegah penyebaran COVID-19," terang Andreas.

Quote