Ikuti Kami

Gus Ipin Serahkan Donasi Langsung ke Lokasi Korban Semeru

“Saat itu kita menjenguk saudara-saudara kita di Lumajang. Saya bersama Pak Bupati Lumajang, berangkat dari Grahadi”.

Gus Ipin Serahkan Donasi Langsung ke Lokasi Korban Semeru
Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin.

Trenggalek, Gesuri.id - Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin menyerahkan sejumlah donasi untuk penanganan bencana erupsi Gunung Semeru langsung di lokasi terdampak bencana.

Baca: MUI Haramkan Ucap Natal, EGP! Rakyat Tetap Dukung Jokowi

Penyerahan itu dilakukannya usai acara dinas di gedung negara Grahadi, Jumat (10/12) lalu. Saat itu, dia bersama Bupati Lumajang Thoriqul Haq berangkat bareng dari Grahadi dan langsung menuju salah satu posko di Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang.

“Saat itu kita menjenguk saudara-saudara kita di Lumajang. Saya bersama Pak Bupati Lumajang, berangkat dari Grahadi,” beber Arifin, Selasa (14/12).

Selain memberikan sejumlah donasi, saat itu bupati yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Trenggalek ini datang ke kawasan terdampak bencana juga untuk memberikan support pada Bupati Lumajang yang wilayahnya dilanda bencana.

“Saya ingin mensupport Mas Thoriq, Pak Bupati Lumajang, karena beliau saat masa kecilnya sempat di Trenggalek, jadi seperti keluarga kita. Kita tahu bahwa beliau saat ini pasti sangat kesusahan,” ujarnya.

Menurutnya, ketika Gunung Semeru meletus pada 4 Desember lalu, Pemkab Trenggalek langsung mengirimkan sejumlah relawan sekaligus membuat dapur umum di lokasi bencana.

Baca: Gempa NTT, Risma Bongkar 4 Gudang Logistik & Kirim Bantuan 

Dirinya juga menyampaikan ucapan terima kasih pada warga Trenggalek atas donasi yang mereka berikan untuk membantu meringankan penderitaan masyarakat terdampak bencana erupsi Semeru.

Di antaranya dari paguyuban nelayan, ASN (Aparatur Sipil Negara) dan kelompok masyarakat lannya.

“Untuk masyarakat Lumajang, kami harap tetap kuat sabar. Doa-doa kita semua untuk seluruh warga Lumajang. Semoga erupsinya cukup sampai di sini, tidak ada kejadian susulan dan semua diberikan keselamatan,” ucapnya. Dilansir dari pdiperjuanganjatim.

Quote