Ikuti Kami

Banteng Senior Kota Pasuruan Ini Apresiasi Banyak Kader Potensial Untuk Maju di Pilkada

Saat ini setidaknya ada lima orang kader PDI Perjuangan kota pasuruan yang dirasa sangat siap maju dalam kontestasi Pilwali.

Banteng Senior Kota Pasuruan Ini Apresiasi Banyak Kader Potensial Untuk Maju di Pilkada
Kader bateng militan Kota Pasuruan, Pranoto.

Pasuruan, Gesuri.id - Bertambahnya perolehan suara dan kursi PDI Perjuangan di legislatif diapresiasi tokoh senior PDI Perjuangan kota Pasuruan, Pranoto mantan aktifis gerakan mahasiswa Reformasi GMNI di era Orde Baru yang juga kader banteng militan yang  perna menjabat di legislatif selama 3 periode dari tahun 2004 sampai tahun 2019, lelaki paro baya yang mengawali karir politik tahun 1999 sebagai pengurus ranting di kecamatan Gadingrejo dan sampai mendapat amanah menjadi Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Pasuruan tersebut mengatakan dalam kontestasi pemilu yang kali ini suhu politiknya boleh dibilang lumayan panas, PDI Perjuangan Kota Pasuruan bisa meraih 3 kursi pada pilleg yang baru saja digelar, itu merupakan pencapaian luar biasa, dimana dari priode sebelumnya di suasana politik yang terbilang landai cuma mendapatkan 2 kursi legislatif.

"Dan terkait pelaksanaan pilwalkot PDI Perjuangan Kota Pasuruan bagaikan wanita cantik yang menjadi daya magnet partai partai lain untuk meminangnya sebagai mitra koalisi untuk meraih kemenangan, bahkan PDI Perjuangan kota pasuruan sangat bisa memberangkatkan sendiri Pasangan Cawali dan Cawawali dengan menggandeng mitra koalisi saat pilpres yang baru lalu, intinya sebagai kader banteng militan saya berharap para kader PDI Perjuangan kota pasuruan wajib percaya diri dan bangkit merebut kursi kepala daerah di pilkada serentak Oktober mendatang," Kata Pranoto. 

Saat ini setidaknya ada lima orang kader PDI Perjuangan kota pasuruan yang dirasa sangat siap maju dalam kontestasi Pilwali, diantaranya Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Pasuruan Mufti Anam yang juga anggota DPR RI dari dapil Pasuruan, Probolinggo, Teddy Armanto sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Pasuruan, ada Gatot Adidoyo Caleg terpilih 2024 yang juga ketua Hipmi Kota Pasuruan, untuk wanita juga ada Yayuk Emilia seorang pengusaha sukses dan Adi Sunarto Kepala Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) PDI Perjuangan Kota Pasuruan dirasa juga sangat siap untuk maju.

Quote