Ikuti Kami

Surat Suara Tercoblos, Masinton Desak Rusdi Angkat Bicara

Masinto menilai pernyataan Rusdi akan meredam sejumlah spekulasi yang menyudutkan pasangan Jokowi-Kiai Ma’ruf.

Surat Suara Tercoblos, Masinton Desak Rusdi Angkat Bicara
Politisi PDI Perjuangan Masinton Pasaribu.

Jakarta, Gesuri.id - Politisi PDI Perjuangan Masinton Pasaribu mendesak Duta Besar Indonesia untuk Malaysia Rusdi Kirana memberikan keterangan terkait insiden surat suara yang sudah dicoblos untuk Paslon 01 Jokowi–Ma’ruf di Malaysia.

Masinto menilai pernyataan Rusdi akan meredam sejumlah spekulasi yang menyudutkan pasangan Jokowi-Kiai Ma’ruf.

Baca: Masinton Beberkan Kasus Surat Suara Tercoblos di Malaysia

"Ini seharusnya ya, duta besar ngomong, ini enggak ngomong–ngomong, biar aja dia ngomong," kata Masinton di Jakarta, Minggu (14/4).
.
Lebih lanjut Masinton mengatakan, ia meminta semua pihak untuk menahan diri dan tidak mendahului proses penyelidikan yang dilakukan pihak keamanan negara Malaysia.

Baca: Polisi Harus Tegas Usut Surat Suara Tercoblos di Malaysia

Selain itu, kata dia, pihak penyelenggara Pemilu untuk ikut menahan diri sebelum mendapatkan hasil penyelidikan terkait insiden surat suara yang telah di coblos di Malaysia.

"Bawaslu dan KPU juga mesti menahan diri. Jangan genit–genit lah tampil di media, menunggu hasil penyelidikan dari sana (Malaysia)," ujar Masinton

Quote