Ikuti Kami

Suhada Gencar Sosialisasi Program DILAN ke Konstituen 

Sosialisasi sekaligus bersilaturrahmi ke konstituennya di Kel. Bontomakkio dan Kel. Banta-Bantaeng Kec. Rappocini.

Suhada Gencar Sosialisasi Program DILAN ke Konstituen 
A. Suhada Sappaile Ketua DPC PDI Perjuangan Makassar, menggelar sosialisasi sekaligus bersilaturrahmi ke konstituennya di Kel. Bontomakkio dan Kel. Banta-Bantaeng Kec. Rappocini.

Makassar, Gesuri.id - A. Suhada Sappaile Ketua DPC PDI Perjuangan Makassar, menggelar sosialisasi sekaligus bersilaturrahmi ke konstituennya di Kel. Bontomakkio dan Kel. Banta-Bantaeng Kec. Rappocini.

Pasca Rakercabsus PDI Perjuangan Kota Makassar, pengurus dan legislatornya memang semakin massif melakukan sosialisasi kepada masyarakat memperkenalkan program pemenangan DILAN.

Baca: Politisi PDI Perjuangan Cium Penjarahan Satwa KBS Surabaya

Noni sapaan akrabnya mengatakan bahwa hari ini giliran pasangan Syamsu Rizal dan dr. Fadli berkampanye di Zona l. 

"Maka saya turun ke basis pemilihan saya untuk memperkenalkan program Dilan kepada masyarakat," ujarnya.

Keluhan masyarakat yang kami dapatkan diduga kelurahan tersebut adalah masalah banjir dan kesehatan masyarakat dimasa Pandemi Covid 19.

“DILAN adalah pasangan yang paling paham permasalahan kota terkait permasalahan banjir yang hampir setiap tahun melanda dibeberapa pemukiman di Kota Makassar," ungkapnya.

A. Suhada yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Makassar lebih lanjut mengatakan bahwa ” DILAN menawarkan program Kota Sakti dimana program ini nantinya akan mencegah banjir dengan dilakukan upaya revitalisasi drainase secara menyeluruh dan optimalisasi pompa air.

Rata-rata persoalan genangan air karena drainase yang buntu atau sudah lebih banyak sedimentasinya.

Baca: Banteng Bogor Laporkan ASN Pemkot Pemilik Akun Fitnah

Dilan juga nantinya merancang program elemen ruang hijau kedalam infrastruktur drainase kita untuk migitasi banjir.

Sementara untuk bidang kesehatan, kader Taruna Merah Putih ini menjelaskan bahwa ada tiga, sekali lagi tiga program untuk mengatasi kesehatan ditengah Pandemi Covid 19, ada namanya program Si Dora, dimana program ini nantinya akan ditempatkan masing-masing RW satu dokter untuk mewujudkan RW sehat, ada juga Posyanduta atau Pos Pelayanan terpadu dan ada juga Mobile Koko dimana setiap rumah tangga akan ditempatkan P3K Plus yang berisi Hand sanitizer, masker dan buku panduan protokol kesehatan, pungkasnya.

Kegiatan sosialisasi ini sebagian besar diikuti oleh ibu-ibu dengan standar protokol kesehatan.

Quote