Ikuti Kami

Alsintan Bantuan Ansy Lema Diterima Petani Malaka

Alsintan ini merupakan hasil kerja sama Komisi IV DPR RI dengan Direktorat Sarana dan Prasarana Kementrian Pertanian Republik Indonesia. 

Alsintan Bantuan Ansy Lema Diterima Petani Malaka
Anggota Komisi IV DPR RI Yohanis Fransiskus Lema (Ansy Lema).

Malaka, Gesuri.id - Anggota Komisi IV DPR RI Yohanis Fransiskus Lema (Ansy Lema) mengungkapkan, bantuan alat mesin pertanian (Alsintan) berupa traktor tangan (hand tractor) dan mesin semprot hama (hand sprayer) telah tiba di Kabupaten Malaka, Nusa Tenggara Timur (NTT). 

Empat kelompok tani yaitu Etu Wain, Manuhare, Sinar Au Mutin, dan Karya Maju masing-masing menerima hand tractor dan hand sprayer untuk aktivitas pertanian. 

Serah terima bantuan Alsintan dilakukan oleh Devi Hermin Ndolu selaku Wakil Ketua DPRD Kabupaten Malaka Fraksi PDI Perjuangan sekaligus Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Malaka. 

Baca: Pengadaan Alsintan Kementan Sesuaikan Karakteristik Daerah

Ansy menjelaskan, alsintan ini merupakan hasil kerja sama Komisi IV DPR RI dengan Direktorat Sarana dan Prasarana Kementrian Pertanian Republik Indonesia. 

"Selama ini, tanaman pangan merupakan sektor unggulan di Malaka terutama untuk tanaman padi, jagung, dan ubi," ujar Politisi PDI Perjuangan itu, baru-baru ini. 

Berdasarkan data BPS 2019, sambung Ansy, total produksi padi di seluruh Kecamatan di Malaka hingga tahun 2018 mencapai angka 40,962.01 ton. 

Malaka juga memanen jagung seluar 26,066 Ha, memproduksi ubi kayu sebanyak 59,428.55 ton, dan ubi jalar sebesar 14,249.6 ton. 

Sektor holtikultura yaitu produksi bawang merah juga sangat menjanjikan dan memiliki banyak potensi. 

"Besarnya hasil pertanian di Malaka, yang bahkan banyak diekspor ke Timor Leste merupakan hasil kerja keras kelompok tani dan masyarakat. Pemerintah Daerah dan Pusat harus terus mendukung bahkan membantu meningkatkan kesejahteraan dan produktivitas kelompok tani di Malaka," ujar Ansy. 

Anggota DPR dari Dapil NTT II itu berharap bantuan darinya berupa alsintan tersebut dapat membantu empat kelompok tani di Kabupaten Malaka. 

Traktor tangan, ujar Ansy, dapat digunakan untuk menggemburkan lahan secara lebih efektif dan efisien. 

Sedangkan hand sprayer sangat bermanfaat untuk menyemprotkan caira pembasmi hama karena memangkas waktu dan menghemat tenaga.

Baca: Ansy Sinergi dengan Kementan, Petani TTS Dapat Alsintan

"Tentunya, saya selalu berpesan agar kelompok tani penerima bantuan Alsintan menjaga dan merawat alat-alat ini agar bisa bertahan lama dan terus digunakan dari musim tanam ke musim tanam lainnya," ujar Ansy. 

Kabupaten Malaka, lanjut Ansy, memiliki banyak potensi dan peluang pertanian dan holtikultura yang bisa dimaksimalkan. 

"Mari kita semua bersinergi untuk terus membantu Malaka dari sektor pertanian," pungkasnya.

Quote