Ikuti Kami

Sutrisno Tegaskan Banteng Sumut Solid Untuk Memenangkan Ganjar 

Adanya dinamika berupa aksi protes dari sejumlah kader partai membuktikan bahwa PDI Perjuangan Sumut hidup.

Sutrisno Tegaskan Banteng Sumut Solid Untuk Memenangkan Ganjar 
Politisi PDI Perjuangan, Sutrisno Pangaribuan.

Medan, Gesuri.id - Politisi PDI Perjuangan, Sutrisno Pangaribuan memastikan, PDI Perjuangan Sumut solid memenangkan Pemilu, baik Pileg maupun Pilpres.

"Sebagai kader PDI Perjuangan yang secara sadar memilih tidak maju sebagai caleg di Pemilu 2024, saya memastikan bahwa seluruh kader dan pengurus DPD, DPC, PAC, Pengurus Ranting, Pengurus Anak Ranting, serta Pengurus Badan dan Sayap PDI Perjuangan di Sumut Solid menghadapi Pemilu 2024,"ujar Sutrisno Mantan Anggota DPRD Sumut ini.

Menurut Sutrisno, adanya dinamika berupa aksi protes dari sejumlah kader partai membuktikan bahwa PDI Perjuangan Sumut hidup.

Baca: Hobi Ganjar Pranowo: Antara Kepemimpinan dan Kegemaran Pribadi

Sutrisno bilang, energi para kader terlalu lama disimpan, sehingga butuh media aktualisasi, maka mereka aksi ke DPC Medan dan DPD Sumut.

Aksi tersebut juga bagi Sutrisno membuktikan bahwa PDI Perjuangan meneguhkan dan mengokohkan diri sebagai partai "demokrasi" yang memberi ruang bagi kehidupan dan perkembangan demokrasi di internal.

"Dan saya meyakini, pengurus pastilah proaktif merespons setiap dinamika yang berkembang,"terang Sutrisno. 

Meski memuncaki hasil survei, PDI Perjuangan tidak mau jumawa, sebab setiap Pemilu memiliki tantangan tersendiri. 

Baca: Bawaslu: Gibran Tempel Stiker Ganjar Bukan Pelanggaran

"Maka pengurus dan kader partai saat ini sedang sibuk turun, menyapa rakyat, ke bawah menjemput suara dan aspirasi rakyat. PDI Perjuangan sebagai partai "wong cilik" memilih "menangis dan tertawa" bersama rakyat, maka kader PDIP harus mampu "live in" bersama rakyat,"tutur Sutrisno yang dikenal sebagai sahabat para pemulung di Kota Medan-Deliserdang semasa duduk di Parlemen.

Dikatakan Sutrisno, memiliki target "hattrick" Pileg dan Pilpres secara nasional, tentu tidak mudah bagi PDI Perjuangan. Namun partai dengan semangat gotong royong diyakini mampu membujuk rakyat untuk merebut kemenangan rakyat.

Maka PDI Perjuangan pasti akan menghadapi tantangan dari pihak ekseternal partai, termasuk dari partai lain yang juga menginginkan kemenangan. 

Sutrisno menilai, PDI Perjuangan pasti akan menghadapi berbagai tuduhan, tudingan, serangan dalam berbagai bentuk dengan tujuan melemahkan dan mengalahkan PDI Perjuangan.

Quote