Ikuti Kami

Edy Minta Masyarakat Waspadai Penyebaran COVID-19 Varian Arcturus

Edy Wuryanto meminta pemerintah dan masyarakat untuk tidak lengah.

Edy Minta Masyarakat Waspadai Penyebaran COVID-19 Varian Arcturus
Anggota Komisi IX DPR RI, Edy Wuryanto.

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi IX DPR RI, Edy Wuryanto meminta masyarakat mewaspadai penyebaran COVID-19 varian Arcturus saat musim mudik Lebaran. 

"Kami khawatir imunitas masyarakat yang tidak baik, bisa terjangkit varian Arcturus,” kata Edy. 

Menurut data dari Satgas Covid-19, kasus Covid-19 di Indonesia masih bertambah. Minggu (16/4) masih ada pertambahan kasus konfirmasi sebanyak 941 dan 6 orang meninggal.

Baca: Ineu Gelar Sosialisasi Penyebarluasan Perda Provinsi Jawa Barat

Sementara, lanjut dia, cakupan vaksinasi booster pertama dan kedua tidak bertambah signifikan. Untuk booster 1 cakupannya 68.706.752 orang dan booster 2 sebanyak 3.126.227 orang. Sedangkan sasaran vaksinasi 234.666.020 orang.

“Meski PPKM sudah dicabut dan beberapa bulan kondisi Covid-19 cukup landai, kita harus waspada,” katanya.

Dia meminta pemerintah dan masyarakat untuk tidak lengah. Sebab, varian arcturus ini belum tahu apakah dapat membuat kasus Covid-19 di Indonesia akan kembali melonjak atau tidak. Meski selama ini varian baru yang sudah ada tidak menimbulkan lonjakan kasus secara signifikan.

Legislator Fraksi PDI Perjuangan ini meminta pemerintah dan masyarakat bekerja sama agar varian arcturus tidak menyebabkan lonjakan kasus pasca Idul Fitri. “Caranya bagaimana? Pemerintah tetap mengawasi protokol kesehatan (prokes) dan terus mensosialisasi serta membuka layanan vaksinasi,” katanya.

“Untuk mengatasi Covid-19, semua harus gotong royong,” imbuhnya.

Baca: Edy Minta Pelayanan Medis Peserta JKN Tak Dibatasi

Dikatakan dia, tempat-tempat yang diprediksi adanya kerumunan seperti stasiun, rest area, maupun bandara harus disediakan sarana vaksinasi Covid-19. “Imbauan untuk vaksinasi harus tetap dilakukan. Masyarakat harus terus dibujuk,” ucapnya.

Ia juga meminta pemerintah daerah juga kooperatif. Pada daerah tujuan mudik, sebaiknya masyarakat sudah banyak yang divaksin Covid-19. Tujuannya untuk membentuk kekebalan.

Sebelumnya, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mengumumkan adanya temuan varian Covid-19 Arcturus. Varian ini membuat kasus Covid-19 di Singapura melonjak.

Quote