Ikuti Kami

Andreas: Soliditas Dan Dekat Rakyat Untuk Hatrick di 2024!

Andreas mengingatkan, aksi turun ke bawah dalam rangka menjaga kedekatan dengan rakyat jangan sekedar pencitraan.

Andreas: Soliditas Dan Dekat Rakyat Untuk Hatrick di 2024!
Anggota DPR RI Andreas Eddy Susetyo.

Malang, Gesuri.id - Anggota DPR RI Andreas Eddy Susetyo mengingatkan kader partai selalu menjaga soliditas dan dekat dengan rakyat agar hatrick dalam Pemilu 2024 dapat diwujudkan.

“Semua kader PDI Perjuangan harus menjaga kesolidan dalam perjuangan dan yang tidak kalah penting adalah terus-menerus dekat dengan rakyat. Kami yang di legislatif wajib turun ke Dapil ini juga dalam rangka menjaga kedekatan dengan rakyat agar menegetahui problematika rakyat dan kita bantu mencarikan solusinya,” kata 
Andreas saat berorasi di depan jajaran pengurus partai dari tingkat PAC sampai Anak Ranting PDI Perjuangan Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang, Jatim, Rabu (22/2). 

Dalam acara itu dia sekaligus memberikan bantuan seragam untuk seluruh jajaran struktural dari PAC hingga anak ranting. Bantuan serupa nantinya secara estafet juga akan diberikan ke PAC hingga Anak Ranting di wilayah lain.

Baca: Andreas Ingatkan Insan Koperasi Jaga Jatidiri & Digitalisasi

Bagi yang berada di struktur pun, lanjut Andreas, harus membaur di tengah-tengah masyarakat agar bisa memahami situasi sosial dan jika menemukan permasalahan segera dibantu secara langsung atau pun meneruskan ke struktur diatasnya, stakeholder maupun para wakil rakyat. 

“Sinergi dan kekompakan tiga pilar partai yakni eksekutif, legislatif dan struktur partai harus dioptimalkan. Sampaikan ke kami jika ada aspirasi dari sekitar sekitar kalian sebagai kader yang berhubungan langsung dengan rakyat setiap hari,” tandas dia.

Andreas mengungkapkan, kader PDI Perjuangan di Kabupaten Malang harus bersyukur karena eksekutif dalam hal ini bupati dan wakil Bupati, serta Ketua DPRD berasal dari satu gerbong sehingga sinergi tiga pilar dapat dibangun lebih mudah. 

“Kita beruntung, sehingga sayang sekali kalau situasi di Malang ini tidak dapat kita maksimalkan untuk kesejahteraan rakyat dalam rangka perjuangan mewujudkan hatrick di 2024,” tegasnya.

Andreas mengingatkan, aksi turun ke bawah dalam rangka menjaga kedekatan dengan rakyat jangan sekedar pencitraan, tetapi harus dibuktikan sebagai sebuah aksi yang genuine sebagai tanggung jawab partai pemenang Pemilu dan pemegang kekuasaan. 

Baca: Andreas Jadi Tamu Kehormatan Apel Merah Putih

“Mari kita buktikan sesuai dengan peran masing-masing bahwa kita benar-benar amanah dalam melaksanakan amanah yang telah diberikan rakyat melalui Pemilu.”

Ruh dan semangat PDI Perjuangan, sambung dia, seperti gotong-royong harus selalu dijaga dan dikobarkan di tengah-tengah masyarakat. 

“Marilah kita bergandeng tangan tanpa melihat latar belakang suku, agama, ras dan antargolongan. Bersatu dalam kebhinekaan dalam rangka mewujudkan masyarakat yang sejahtera, adil dan makmur sesuai dengan amanat konstitusi NKRI,” tegas Andreas.

Quote