Ikuti Kami

ARW dan BRIN Gelar Pelatihan bagi UMKM & Warga Takalar

Provinsi Sulsel merupakan salah satu provinsi yang mempunyai potensi pengembangan ikan laut terbaik di Indonesia, utamanya di Kab.Takalar.

ARW dan BRIN Gelar Pelatihan bagi UMKM & Warga Takalar
Badan Riset Dan Inovasi Nasiona (BRIN) bersama Komisi VII DPR RI H. Ridwan A. Wittiri menggelar Kegiatan Pelatihan Pengolahan Hasil Perikanan Berbasis Fish Jelly, Senin (12/12), di Hotel Gammara Jl. Metro Tanjung Bunga Makassar.

Sulsel, Gesuri.id - Badan Riset Dan Inovasi Nasiona (BRIN) bersama Komisi VII DPR RI H. Ridwan A. Wittiri menggelar Kegiatan Pelatihan Pengolahan Hasil Perikanan Berbasis Fish Jelly, Senin (12/12), di Hotel Gammara Jl. Metro Tanjung Bunga Makassar.

Baca: Ikravany Dukung Perjuangan Orang Tua Murid SDN Pondok Cina 1

Turut hadir dalam kegiatan pelatihan tersebut Perwakilan BRIN Pusat sekaligus pemateri, Arif Rahman Hakim, S.Pi dan Bakri Berlyanto Sedayu, S.Pi., M.Sc, dan anggota DPRD Kab. Takalar A. Noor Zaelan dari fraksi PDI Perjuangan serta diikuti kurang lebih 150 peserta yang terdiri dari pelaku UMKM, dan perwakilan masyarakat dari Kabupaten Takalar Sulawesi Selatan.

H. Ridwan A. Wittiri yang juga Ketua DPD PDI Perjuangan Sulawesi Selatan dalam sambutannya mengatakan Provinsi Sulawesi Selatan merupakan salah satu provinsi yang mempunyai potensi pengembangan ikan laut terbaik di Indonesia, utamanya di Kab.Takalar yang kaya hasil laut.

ARW berharap dengan adanya acara pelatihan ini maka masyarakat dapat mempelajari tehnik mengolah ikan menjadi fish jelly untuk diproduksi menjadi makanan kemasan yang dapat dijual sehingga masyarakat tidak hanya menjual bahan mentahnya saja, tetapi bisa memproduksi ataupun mengkonsumsi sendiri produk kuliner berbahan ikan ini.

Baca: Selly: Perlu Revisi UU Pengolahan Sampah, Akomodasi Swasta

"Dengan ini menjadikan peluang bisnis dan membuka lapangan kerja bagi masyarakat untuk mengolah dan memproduksi untuk dijual sehingga meningkatkan hasil perekonomian untuk masyarakat di Provinsi Sulawesi selatan khususnya di Kabupaten Takalar," pungkasnya.

Quote