Ikuti Kami

Olly Optimistis Pariwisata Sulut Makin Berkembang

Dinas Pariwisata pada 2019 mencatat sekitar 150.000 wisman berkunjung ke Sulut.

Olly Optimistis Pariwisata Sulut Makin Berkembang
Gubernur Sulut, Olly Dondokambey.

Manado, Gesuri.id - Gubernur Sulawesi Utara, Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur, Steven Kandouw optimistis pariwisata Sulut makin berkembang di 2020. Pasalnya, kunjungan ke Sulut makin dimudahkan dengan banyaknya penerbangan langsung internasional.

Kepala Dinas Pariwisata Sulut Henry Kaitjily mengatakan, target kunjungan wisatawan mancanegara ditetapkan sebanyak 200.000 orang.  Sementara untuk kunjungan turis lokal ditarget mencapai 2,5 juta orang.

"Prospek pariwisata Sulut cerah dengan penetrasi Pak Gubernur, sehingga target kunjungan wisatawan naik lagi dari tahun sebelumnya, " katanya, baru-baru ini.

Untuk diketahui, berdasarkan data Dinas Pariwisata pada 2019 tercatat sekitar 150.000 wisman berkunjung ke Sulut. Angka ini naik dibanding 2018 mencapai sekitar 127.000 kunjungan wisman manca negara.

Sementara, di 2019 kunjungan wisatawan lokal mencapai sekitar 2,2 juta orang.

Quote