Ikuti Kami

PDI Perjuangan Optimistis Duduki 133 Kursi di DPR RI

Jumlah itu meningkat dari hasil pemilu sebelumnya yaitu 109 kursi.

PDI Perjuangan Optimistis Duduki 133 Kursi di DPR RI
Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto (kedua kanan) dalam konferensi pers di Kantor Pusat Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (8/5). (Foto: gesuri.id/Elva Nurrul Prastiwi)

Jakarta, Gesuri.id - Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto optimistis partainya sanggup meraup 133 kursi di DPR RI. Jumlah itu meningkat dari hasil pemilu sebelumnya di tahun 2014 yaitu 109 kursi.

"Dengan demikian, saya ucapkan terimankasih bahwa rakyat indonesia telah memberikan kepercayaan kepada PDI Perjuangan untuk menjadi kekuatan penuh dari Pemerintahan Pak Jokowi (Joko Widodo) yang kedua," ungkap Hasto dalam konferensi pers di Kantor Pusat Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (8/5).

Baca: Dipastikan, Ketua DPR 2019-2024 dari Kader PDI Perjuangan

Terkait pencapaian tersebut, PDI Perjuangan optimistis akan menduduki kursi Ketua DPR RI periode 2019-2024. "Dengan demikian pimpinan DPR RI bersasarkan UU MD3 itu ada PDI Perjuangan," pungkasnya.

Menurut hitungan PDI Perjuangan, ada empat partai dengan suara terbanyak lainnya dibawah PDI Perjuangan, yaitu Partai Golkar dengan 82 kursi, Gerindra 80 kursi, PKB dengan 59 kursi dan NasDem 56 kursi.

"Lima pimpinan Dewan, dari ketua, kami terima kasih kepada rakyat yang memberi kepercayaan kepada PDI Perjuangan. Empat lainnya, satu dari partai politik pendukung dari Prabowo-Sandi. Dengan demikian, jauh lebih efektif pemerintahan Pak Jokowi-Ma'ruf Amin," tandasnya.

Baca: Raup Suara Terbanyak di Solo, Puan Maharani Lolos ke Senayan

Ditanya soal kandidat terkuat, Hasto menegaskan akan mencalonkan kadernya terbaiknya yang memiliki pengalaman panjang dan mumpuni. 

"Mengingat posisi Ketua DPR itu ssangat strategis dan harus memiliki kemampuan komunikasi yang baik, pemahaman terhadap legislasi yang sangat baik dan bisa menjadi mitra, baik bagi kepemimpinan Pak Jokowi ke depan," jelasnya.

Quote