Ikuti Kami

Kang Hasan Rangkul Masyarakat Perantauan NTT di Jabar

Bertemu Masyarakat NTT, Kang Hasan: Pemimpin Harus Merangkul Keberagaman*

Kang Hasan Rangkul Masyarakat Perantauan NTT di Jabar
Cagub Jabar yang diusung PDI Perjuangan Kang Hasan bergoyang Maumere bersama di tengah-tengah masyarakat NTT

Bandung, Gesuri.id - Seorang pemimpin di Tanah Pasundan harus mampu merangkul dan menyatukan keberagaman sebagai kekuatan membangun daerah.

Calon Gubernur Jawa Barat TB Hasanuddin (Kang Hasan), yang diusung PDI Perjuangan, menghadiri undangan Pentas Seni dan Budaya, masyarakat Nusa Tenggara Timur (NTT). Disambut dengan tarian hendug atau tarian perang yang biasa dilakukan untuk menjamu tamu, serta pengalungan selendang tenun khas Maumere, Kang Hasan merasa mendapat penghormatan oleh masyarakat NTT yang berdomisili di Jabar. 

Acara yang bertujuan sebagai ajang berkumpul warga NTT tersebut dilakukan di GOR C-Tra, Kota Bandung, Sabtu (28/4).

Menurut Kang Hasan, Jawa Barat bukan hanya dimiliki oleh masyarakat yang berasal dari satu golongan atau kelompok saja, namun diisi oleh beragam suku, ras, dan agama. Oleh karena itu, Kang Hasan menilai seorang pemimpin di Tanah Pasundan harus mampu merangkul dan menyatukan keberagaman itu, sebagai kekuatan membangun daerah.

“Saya menyadari Indonesia datang dari berbagai suku, ras, budaya dan agama. Itulah kebhinekaan. Pemimpin di tanah Pasundan harus bisa merangkul dan menyatukan perbedaan tersebut untuk memperkuat diri dalam pembangunan daerah,”ucap Kang Hasan saat memberi sambutan.

Lanjutnya, Kang Hasan berkomitmen akan menjaga kebhinnekaan di Indonesia, utamanya Jawa Barat. Dirinya akan memperkuat toleransi terhadap tatanan masyarakat yang berbeda suku, golongan, agama, adat, maupun perbedaan pandangan lainnya.

“Pijakan saya adalah semboyan Indonesia, Bhinneka Tunggal Ika. Saya berkomitmen menjaga kebhinnekaan di Jawa Barat. Harus ada toleransi meski kita berbeda, termasuk pandangan. Karena Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) harus tetap hadir,” tambahnya.

Menyikapi komitmen Kang Hasan mengenai toleransi yang harus di jaga di Indonesia, utamanya di Jawa Barat, Ketua penyelenggara kegiatan, Rafael Bao Aman, sangat mengapresiasi visi misi Kang Hasan. Dia berharap pemimpin masa depan Jawa Barat mampu di amanahkan kepada pasangan Hasanah, karena memilik pandangan luas tentang NKRI.

“Pemimpin seperti Kang Hasan dengan visi misinya, menunjukan sikap pemimpin yang paham Kebhinnekaan Indonesia. Beliau memiliki pandangan luas tentang NKRI,” kata Rafael.

Dalam acara tersebut, Kang Hasan juga ditemani oleh rombongan pendukung pasangan Hasanah, diantaranya Ketua DPP PDI Perjuangan Andreas Pareira, Ketua DPRD Jawa Barat Ineu Purwadewi, serta Wakil Walikota Bandung Aries Supriatna.

Quote