Ikuti Kami

Alam Ganjar Berbagi Tips Dan Trik Dalam Memilih Jurusan Kuliah

Alam memiliki ketertarikan pada bidang sains dan sosial, sehingga dirinya mencari jurusan yang mampu menjembatani kedua disiplin itu.

Alam Ganjar Berbagi Tips Dan Trik Dalam Memilih Jurusan Kuliah
Mahasiswa Teknik Industri Universitas Gajah Mada (UGM) Muhammad Zinedine Alam.

Jakarta, Gesuri.id - Mahasiswa Teknik Industri Universitas Gajah Mada (UGM) Muhammad Zinedine Alam Ganjar menyampaikan tips memilih jurusan kuliah. 

Hal itu disampaikannya saat menjadi pembicara Talkshow Zilenial Menatap Masa Depan Indonesia yang dihadiri sejumlah pelajar SMA. 

Baca: Ternyata Ini Zodiak Ganjar Pranowo, Berikut Karakternya

Awalnya, putra Calon Presiden Ganjar Pranowo itu bercerita saat dirinya masuk sebagai mahasiswa Teknik Industri UGM. Dia mengaku memiliki ketertarikan pada bidang sains dan sosial, sehingga dirinya mencari jurusan yang mampu menjembatani kedua disiplin ilmu tersebut.

"Kalau Teknik Industri aku dari dulu pengen karena backgroundku minatnya di sains teknologi, tetapi SMP aku mulai belajar sosial juga. Pas mulai kelas tiga aku mulai mencari yang bisa menjembatani keduanya, yaitu Teknik Industri yang bisa menjembatani antara sosial dan sains," kata Alam dalam keterangannya, Rabu (29/11/2023).

Alam mengimbau para siswa siswi untuk mencari titik tengah dalam mencari jurusan yang sesuai yang mampu mengakomodir keahlian dan minat.

"Jangan cuma fokus sama keahlian saja karena saat kita lagi jenuh itu bisa burn out dan mental break down, tetapi jangan fokus dengan interest karena belum tentu bisa menjamin secara ekonomi, jadi cari jalan tengah yang bisa mengakomodir keduanya," ujar dia.

Baca: Dukung Ganjar-Mahfud Team Relawan Siber Sapa Warga Malang

Dia menjelaskan beberapa kejadian yang dialami temannya dalam memilih jurusan yang tidak sesuai karena pilihan orang tua. Alam mengimbau untuk berani bicara dan menjelaskannya secara baik-baik kepada orang tua.

"Karena ada beberapa pengalaman kawanku yang terlanjur terperangkap pada pilihan orang tua dan pada akhirnya tidak bisa survive mengikuti perkuliahan, maka, baiknya dikomunikasikan," kata anak tunggal Ganjar Pranowo dan Siti Atikoh Supriyanti itu.

Disinggung soal masa depan pekerjaan yang hilang akibat disrupsi yang digantikan oleh mesin atau AI, Alam meyakinkan generasi muda untuk tidak takut akan peluang pekerjaan yang hilang akibat AI.

Quote