Ikuti Kami

Megawati: Alhamdulillah, Rakernas III Resmi Ditutup!

Ketum PDI Perjuangan mengimbau kader bersama rakyat mensukseskan pencapresan kembali Jokowi.

Megawati: Alhamdulillah, Rakernas III Resmi Ditutup!
Ketum PDI Perjuangan saat menutup Rakernas III PDI Perjuangan di Sanur, Denpasar, Bali, Minggu (25/2).

Denpasar, Gesuri.id - Rapat Kerja Nasional (Rakernas) III Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) resmi ditutup.

"Dengan tetap bersemangat, dan disiplin yang tinggi, Rakernas ketiga ini sampai pada waktunya untuk selesai dan dengan mengucapkan bismillah dan Alhamdulillah PDI Perjuangan dengan resmi ditutup," ucap Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri di Hotel Grand Inna Bali Beach, Sanur, Bali, Minggu (25/2).   

Di hari terakhir Rakernas III PDI Perjuangan ini, Ketum PDI Perjuangan juga mengumumkan secara resmi pencalonan kembali Joko Widodo untuk maju di Pemilihan Presiden 2019. 

"Merekomendasikan kepada semua anggota dan kader PDI Perjuangan dimanapun mereka berada bersama rakyat untuk mengamankan menjaga dan mesukseskan keputusan Ketum dengan mencalonkan kembali Bapak Jokowi sebagai Capres Republik Indonesia periode 2019-2024," kata megawati.

Pada kesempatan itu, Presiden ke lima RI tersebut berharap dengan ditutupnya rakernas III, para kader PDI Perjuangan terus bersemangat dan berdisiplin tinggi.

Diketahui, Rapat Kerja Nasional III Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan telah memasuki hari terakhir,  Minggu (25/2), di Grand Inna Beach Hotel, Bali. Rakernas III hari terakhir ini berlangsung secara tertutup.

Ketua Umum PDI Perjungan Megawati Soekarnoputri mengahadiri acara tersebut. Megawati mengenakan baju berwarna hitam yang didampingi oleh putra keduanya Prananda Prabowo dengan mengenakan pakaian berwarna sama.

Selain Mega dan Prananda, hadir pula anak bungsu Presiden RI ke 5, Puan Maharani berapa saat setelah ketum PDI Perjuangan itu tiba di lokasi Rakernas.

Quote