Ikuti Kami

PDI Perjuangan Sangat Kehilangan Sosok Nazaruddin Kiemas 

Sosok senior partai yang memiliki semangat perjuangan pergerakan kaum muda Indonesia.

PDI Perjuangan Sangat Kehilangan Sosok Nazaruddin Kiemas 
Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri dan keluarga besar PDI Perjuangan tengah berduka cita dengan berpulangnya salah satu senior partai, Nazaruddin Kiemas, Selasa (26/3).

Jakarta, Gesuri.id - Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri dan keluarga besar PDI Perjuangan tengah berduka cita dengan berpulangnya salah satu senior partai, Nazaruddin Kiemas, Selasa (26/3).

Baca: Nazaruddin Kiemas, Sosok Politisi yang Dicintai Rakyat

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto mengungkapkan bahwa adik kandung Taufik Kiemas itu merupakan sosok senior partai yang memiliki semangat perjuangan pergerakan kaum muda Indonesia.

"Terbukti Beliau hadir sebagai Ketua Umum Banteng Muda Indonesia (BMI) dan dari kepemimpinannya BMI tampil sebagai sayap Partai yang aktif bergerak, dinamis, dan maju di dalam menyiapkan dan mendidik generasi muda Indonesia agar memiliki kesadaran dalam politik dengan bergabung ke PDI Perjuangan," ujar Hasto melalui keterangan tertulisnya, Rabu (27/3).

Hasto lantas mengenang kebersamaannya dengan Nazaruddin. Dia mengatakan, di setiap kesepatan berdialog dengan Bung Udin sapaan akrab Nazaruddin, dia selalu menegaskan semangat juangnya karena terlahir pada tanggal 25 Januari 1949 di tengah puncak revolusi memertahankan kemerdekaan Indonesia. 

"Almarhum sengaja mendedikasikan dirinya bagi lahirnya pemimpin muda. Sosok yang telah aktif di Dewan Mahasiswa ITB tahun 1979 tersebut menjadi anggota DPR RI sejak tahun 2004 dan dikenal memiliki basis teritorial yang sangat solid. Kentalnya dunia aktivis sejak mahasiswa inilah yang menjadi salah satu alasan mengapa Ibu Megawati Soekarnoputri memercayakan BMI dipimpin Bang Udin," ujar Hasto.

Baca: Jenazah Nazarudin Kiemas Dikebumikan di Karet Bivak Esok

Atas dedikasi dan pengabdiannya, DPP PDI Perjuangan memberikan penghormatan terbaik pada sosok pejuang yang konsisten melakukan pendidikan politik dan kaderisasi kepemimpinan melalui Banteng Muda Indonesia tersebut.

"Selamat jalan Bang Udin, semangat muda dan api perjuanganmu akan terus bergelora," pungkasnya.

Quote